
Penyebab SGCU Aerox rusak menjadi hal yang penting diketahui karena peranannya amatlah penting bagi motor.
SGCU (Smart Generator Control Unit) punya fungsi krusial dalam mengatur pembangkitan listrik, pengisian baterai, dan menjaga system listrik kendaraan beroperasi dengan baik.
Memang sih motor yang dilengkapi SGCU memiliki keunggulan tersendiri berupa adanya fitur-fitur modern dan mesin bertenaga.
Namun layaknya komponen elektronik lainnya, SGCU juga bisa mengalami kerusakan. Berikut ini akan dijelaskan apa saja faktor-faktor penyebab SGCU aerox rusak.
Penyebab SGCU Aerox Rusak
Adanya kerusakan pada SGCU (Smart Generator Control Unit) bisa disebabkan karena beberapa faktor. Diantaranya yaitu:
1. Kondisi Cuaca Ekstrem
Menggunakan motor aerox dalam kondisi cuaca ekstem seperti hujan deras atau banjir bisa membuat air merembes ke dalam komponen elektronik, termasuk SGCU.
Hal inilah yang bisa memicu korosi atau korsleting pada SGCU motor aerox.
2. Penggunaan yang Tidak Benar
Memakai akselerator yang berlebih atau terlalu sering bisa juga membebani system pengisian motor aerox dan SGCU.
Pemakaian yang tak benar ini bisa memperpendek umur SGCU dan jadi penyebab SGCU aerox rusak.
3. Pemakaian Bahan Bakar yang Tak Sesuai
Penggunaan bahan bakar yang tak sesuai rekomendasi pabrikan atau menggunakan bahan bakar tercemar bisa memicu timbulnya masalah pada system injeksi bahan bakar.
Apabila sudah begini maka bisa mempengaruhi kinerja SGCU.
Maka dari itu, pastikan menggunakan bahan bakar yang kualitasnya memang standar pabrikan. Hindari membeli bahan bakar di tempat sembarangan.
4. Korosi dan Oksidasi
Terlalu sering terpapar elemen-elemen lingkungan seperti air, debu, atau kelembaban bisa menyebabkan korosi atau oksidasi di konektor atau kabel yang terhubung ke SGCU.
Jika sudah begini, maka aliran listrik ke SGCU bisa terhambat sehingga jadi penyebab SGCU aerox rusak.
5. Kualitas Komponen yang Buruk
Pada beberapa kasus, kadang SGCU mengalami kerusakan karena memang komponennya ada masalah atau cacat pabrik.
Meski demikian, kejadian ini cukup jarang ditemui di motor aerox karena seringkali pabrik sekelas Yamaha sudah melakukan tahap Quality Control.
6. Usia dan Pemakaian yang Lama
Layaknya perangkat elektronik pada umumnya, SGCU juga punya umur pakai yang terbatas.
Apabila SGCU telah digunakan dalam waktu lama dan mencapai umur pakai maksimum, maka kemungkinan besar akan mengalami kerusakan.
7. Kerusakan Akibat Kecelakaan atau Benturan
Penyebab SGCU aerox rusak yang terakhir adalah karena benturan akibat kecelakaan lalu lintas.
Untuk yang satu ini, memang tidak bisa kita hindari. Hanya bisa diantisipasi dengan berkendara sesuai aturan lalu lintas.
8. Gangguan Kelistrikan
Lonjakan atau fluktuasi tegangan listrik yang signifikan pada system kelistrikan motor bisa jadi penyebab SGCU aerox rusak.
Masalah pada SGCU bisa juga timbul karena penggunaan aksesori listrik tambahan yang memerlukan daya yang tinggi atau masalah di system pengisian.
Guna mengantisipasi masalah kelistrikan di motor aerox yang memicu timbulnya masalah kelistrikan, disarankan untuk menggunakan aki motor Aerox kualitas terbaik.