Search
Close this search box.

6 Penyebab Charger Aki Tidak Mengisi dan Cara Mengatasinya

penyebab charger aki tidak mengisi

Sebagian besar dari sobat mungkin pernah mengalami charger aki tidak mengisi. Ini adalah masalah yang cukup merepotkan jika disaat genting dan tidak tahu apa penyebab cas aki tidak mengisi.

Sebenarnya jika dibreak down lagi, penyebab charger aki tidak mengisi dipengaruhi oleh beberapa faktor. Baik dari charger aki yang digunakan maupun aki yang hendak dicas.

Untuk itu, perlu pengetahuan yang lebih mendalam agar bisa segera mendiagnosis apa masalahnya dan bagaimana solusi penyelesaiannya.

Berikut ini adalah beberapa penyebab charger aki tidak mengisi yang paling umum dan solusi bagaimana cara mengatasinya.

 

Penyebab Charger Aki Tidak Mengisi

Beberapa penyebab charger tidak mengisi yaitu:

1. Charger aki kekurangan daya listrik

Penyebab utama yang paling sering ditemukan kenapa aki di cas tidak mengisi adalah charger aki kekurangan daya listrik. Contoh kasusnya misalkan:

Aki yang spesifikasinya 24 Volt 12 Ampere dicas dengan charger berspesifikasi 12 Volt 6 Ampere

Tentu saja dalam hal ini spek charger yang digunakan harus sesuai dengan kebutuhan kapasitas aki yang hendak dicas.

Maka dari itu, pastikan antara spesifikasi charger dan aki yang hendak dicas sesuai  untuk mengantisipasi pengisian aki tidak normal.

 

2. Kondisi aki sudah soak atau drop

Penyebab charger aki tidak mengisi selanjutnya adalah kondisi aki yang sudah soak atau drop. Umumnya aki yang drop dengan voltase di bawah 5 volt tidak bisa dicas lagi.

Untuk itu, pastikan kondisi aki yang ingin dicas memiliki voltase kisaran 5 volt ke atas agar pengisiannya normal.

 

3. Cell aki sudah rusak

Penyebab lainnya yaitu kondisi cell aki motor yang memang sudah rusak sehingga tidak memungkinkan untuk diisi ulang lagi dayanya.

Umumnya penyebab cell aki rusak karena air aki dibiarkan kosong dalam jangka waktu yang sangat lama sehingga kondisi cell-nya berjamur. Kasus ini sering ditemui di aki basah.

Selain itu, cell aki bisa rusak juga karena tegangan aki dibiarkan tekor dalam jangka waktu yang cukup lama.

 

4. Charger akinya yang rusak

Kemungkinan lain dari charger yang tidak mengisi yaitu karena kondisi charger yang rusak. Entah itu karena kabelnya bermasalah atau gangguan di bagian spul charger aki.

Kerusakan pada charger aki biasanya dapat diketahui dengan panel indikator yang tidak menyala atau kipas di dalam charger tidak berputar.

 

5. Charger aki tidak mendukung pengecasan aki setrum

Walaupun sel akinya masih bagus dan tegangannya masih di atas 5 volt, sebenarnya tidak menjamin suatu aki bisa dicharger dengan normal.

Sebab ada beberapa charger aki tertentu yang tidak support pengecasan aki meski hanya karena kekurangan setrum.

Umumnya masalah ini timbul karena menggunakan charger aki murahan. Maka dari itu, usahakan membeli charger aki yang tersertifikasi resmi.

Tanyakan juga apakah charger yang hendak dibeli support pengecasan aki drop dan aki yang kurang setrum.

 

6. Charger aki yang digunakan tidak sesuai

Sebelum melakukan pengecasan aki, perlu juga dipastikan jenis aki apa yang ingin dicas. Apakah tipe lead acid, lithium, kalsium, atau lainnya.

Sebab khusus untuk pengecasan aki dengan tipe lithium menggunakan charger khusus yang berbeda dengan charger aki pada umumnya.

 

Cara Mengatasi Charger Aki Tidak Mengisi

 

Berdasarkan beberapa penyebab cas aki tidak mengisi yang dijelaskan sebelumnya. Maka bisa diketahui bahwa cara mengatasi charger aki tidak mengisi adalah dengan:

1. Periksa chargernya

Kenapa aki tidak mengisi bisa jadi karena masalah di charger. Lakukan pengecekan ulang terhadap charger aki yang digunakan. Pastikan charger yang dipakai memiliki syarat sebagai berikut:

  • Spesifikasi tegangan dan Ampere charger sesuai dengan aki yang ingin dicas
  • Charger mendukung pengecasan aki yang drop dan kurang setrum
  • Charger yang digunakan cocok untuk tipe aki yang ingin dicas. Misalkan charger lithium untuk aki lithium, dan charger aki biasa untuk pengecasan tipe aki selain lithium.
  • Kondisi kabel dan spul pada charger dalam keadaan normal
  • Charger yang digunakan sudah tersertifikasi resmi dan bukan charger abal-abal

 

2. Periksa kondisi akinya

Jika chargernya sudah dicek, maka langkah selanjutnya adalah memeriksa kondisi akinya. Aki yang memenuhi syarat untuk charger adalah yang memenuhi kondisi berikut:

  • Tegangan aki masih di atas 5 Volt
  • Cell aki masih dalam keadaan sehat
  • Bukan aki yang sudah lama dibiarkan drop
  • Bukan aki yang lama dibiarkan dalam kondisi air aki yang sedikit

Untuk sobat yang mau tahu rekomendasi produk aki yang bagus, bisa cek langsung melalui link di bawah ini.

 

FAQ:

Ciri ciri charger sepeda listrik rusak?

Charger yang rusak biasanya ditandai dengan tidak masuknya aliran listrik ke aki. Biasanya disebabkan karena masalah di kabel atau beberapa part tertentu.